Profil
Visi Keilmuan Program Studi Manajemen Universitas Kristen Petra
Menjadi program studi manajemen yang diakui secara nasional dan internasional dalam mengintegrasikan kompetensi akademik dan profesi di bidang ilmu manajemen yang ungul, peduli serta berpegang teguh pada nilai-nilai Kristiani.
Misi Program Studi Manajemen Unviersitas Kristen Petra
Memajukan dan memberdayakan masyarakat sebagai pengejawantahan nilai-nilai Kristiani melalui:
- Kepedulian dalam memajukan dunia bisnis di berbagai bidang dan tipe organisasi serta memberdayakan masyarakat melalui pendidikan dan pengajaran, kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang ilmu manajemen.
- Wawasan global dalam wujud proses belajar mengajar dengan kualitas yang bertaraf internasional, baik dalam kultur, sistem maupun proses pendidikan dan pengajaran, kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang ilmu manajemen yang mengintegrasikan kompetensi akademik dan profesi
- Operasional kampus berbasis teknologi informasi sebagai infrastruktur dari sistem komunikasi dan informasi di Program Studi Manajemen yang terintegrasi dengan fakultas dan universitas.
- Peningkatan kualitas dan unggulan (excellence) dalam hal kepakaran (expertise), penelitian, pelayanan maupun penyediaan fasilitas di lingkungan Program Studi Manajemen.
- Peningkatan efektivitas dan efisiensi dalam penyusunan maupun pelaksanaan program yang mengacu pada kebutuhan operasional kegiatan di lingkup koordinasi Program Studi Manajemen.
Program Sarjana (S1)
1. Business Management
2. Marketing Management
3. Creative Tourism
4. Hotel Management
5. Finance and Investment
6. International Business Management